Monday, August 29, 2016

Wisata Yogyakarta Pantai Nglambor Spot Paling Keren Dan Asik Buat Foto Di Dalam Air


Geishavana - Wisata pantai memang banyak sekali peminatnya dan paling sering di kunjungi oleh kebanyakan orang. Di Yogyakarta ada pantai yang begitu unik dari pantai-pantai kebanyakan yang ada di Yogyakarta. Nama pantai yang unik itu adalah Pantai Nglambor, yang tinggal di Yogyakarta dan sekitarnya pasti tidak asing dong dengan pantai ini. Keunikan dari pantai Nglambor ini terletak dari fasilitas penyelamanya karena pantai ini sangat bagus keindahan dalam pantainya. Pantai Ini memiliki banyak karang-karang kecil yang sangat bagus untuk menyelam dan melihat keindahan biota lautnya. Nah yang tidak kalah pentingnya dari Pantai Nglambor ini adalah tempat yang sangat bagus buat foto-foto di dalam air.

Berikut adalah foto-foto kita saat jalan-jalan di Pantai Nglambor :






Tapi Geishavana sedikit sedih waktu ke sini karena tidak membawa celana pendek untuk berenang hix...hix...hix..., jadinya tidak bisa ikut terjun buat menyelam. Saat pergi ke pantai Nglambor Geishavana di temani dengan 2 cewek cantik yaitu Putri dan Lisa. Jika temen-temen yang ingin menyelam seperti Putri dan Lisa siapkan uang sebesar Rp. 50.000 - Rp. 100.000  untuk menyewa Photographer dan Peralatan Menyelamnya ( Lupa biayanya berepa hehehe tapi yang pasti tidak terlalu mahal dan harga setara dengan fasilitas yang di berikan ). Temen-temen yang mempunyai kamere anti air mungkin tidak perlu untuk menyewa Photographernya karena temen sendiri juga bisa buat fotoin kita hehe. Harga tiket masuk lokasinya sebenarnya cukup murah yaitu Rp. 5.000 saja kita sudah bisa masuk.



Gimana ulasan Geishavana mengenai Wisata Yogyakarta Pantai Nglambor . . . ? Pasti langsung punya rencana buat bermain ke Pantai Nglambor hehe. Jika ke Jogjakarta Geishavana sarankan untuk mampir ke sini dan merasakan sensasinya menyelam di dalam air dengan di temani ribuan ikan-ikan cantik. Ya cukup sampai di sini saja ya ulasan bermain di pantainya, semoga ulasan ini bermanfaat buat temen-temen. Jangan lupa baca juga artikel lainya ya, terimakasih.

2 comments:

Habis Jual Akun Langsung Buat Modal Bisnis

Geishavana - Mencoba Jualan Online Menjadi Dropship. Hallo ? lama gak pernah update artikel ya hehe. Ya maklum karena sudah semester tua da...